Diimbau, Orang Tua Jangan Lengah Awasi Anak

oleh -347 Dilihat
Teks foto. Wakil ketua DPRD Kota Banjarmasin Matnor Ali.

INIBERITA.id,BANJARMASIN- Wakil ketua DPRD Kota Banjarmasin Matnor Ali mengimbau, kepada orang tua yang memiliki anak berusai dibawa umur, jangan lengah mengawasi anak bermain.

Mengingat, sekarang musin hujan disertai air pasang, hendaknya meningkatkan pengawasan dan kewaspadaannya,khususnya pada anak-anak yang beraktivitas diluar rumah.

“Banyak sudah contoh kejadianya anak tenggelam dialiran sungai di Banjarmasin, baru-baru ada pemberitaan dikawasan Belitung dan Sungai Biyuku ”ungkap Matnor Ali, kepada media. Selasa (7/3/23).

Politisi Partai Golkar ini menegaskan, sebagai orang tua pengawasan yang ketat perlu diperlakukan, jangan sampai penyesalan telah kejadian, lebih baik pengawasan secara dini lakukan.

Kalau perlu jangan diizinkan anak bermain terlalu jauh, hal ini tentunya untuk keselamatan si anak, karena anak berusia dibawa umur, tidak mengerti dan membedakan bahaya atas jiwanya.

“Karena sifat anak-anak sangat senang bermain di air, artinya orang tua harus super ektra dampingi anak tersebut, jangan setelah dijadikan baru menyesal,”tegasnya.

Terkait rencana pemerintah kota memasang CCTV, Matnor Ali mengungkapkan, pihaknya sangat mendukung, khususnya di kawasan sungai dan terutama di titik rawan.

Seperti di kawasan Sungai Wisata dan sering warga beraktivitas ditepi sunai (di batang), hal ini untuk mendukung program smart city kota sungai juga.

“Selain CCTV dipasang di jalan darat, di sungai juga dipasang alat itu, wacana itu saya mendukung jika dianggarkan dinas terkait,”ungkapnya.(benk/iniberita)