Disbudporapar Sosialisasi Seleksi Pemuda Pelopor Kota

oleh -265 Dilihat
Kadisbudporapar Kota Banjarmasin H Iwan Fitriady saat membuka sosialisasi pemilihan pemuda pelapor 2022 tingkat Kota Banjarmasin.

INIBERITA.id, BANJARMASIN – Pemerintah Kota (Pemko) Banjarmasin melalui Dinas Kebudayaan Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Disbudporapar), mensosialisasikan seleksi pemuda pelopor tingkat Kota Banjarmasin 2022.

Sosialisasi seleksi Pemuda Pelopor langsung dibuka, oleh Kadisbudporapar H. Iwan Fitriady, seleksi pemuda pelopor diperuntukan untuk para pemuda yang usia minimal
16 tahun.

Kegiatan sosialisasi pemilihan pemuda Pelopor 2022 selama tiga hari, mulai1 15 sampai 17 Maret 2022, pesertanya dihadiri para siswa pelajar SLTA sederajat dan Guru pendamping.

Menurut Kepala Bidang Kepemudaan Disbudporapar Kota Banjarmasin Hj Fatimah, usia peserta pemliihan pemuda pelopor ini, sebagaimana yang disyaratkan dalam UU No 40 tahun 2009 tentang kepemudaan berkisar umur 16 sampai dengan 30 tahun.

Selanjutnya, melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga mensyaratkan, batasan umur peserta pemilihan pemuda pelopor, adalah dari usia 16 tahun hingga usia 30 tahun.

“Pemilihan pemuda pelopor ini, merupakan program rutin tahunan yang dilaksanakan secara berjenjang, dari tingkat kabupaten, Kota, provinsi hingga ke tingkat nasional,”ujarnya.

Fatimah mengungkapkan, untuk Kota Banjarmasin sudah dilaksanakan, mulai pra sosialisasi sejak awal tahun 2022 melalui media sosial, hingga sosialisasi tatap muka bersamaan, dengan pendaftaran para peserta yang dapat diakses, melalui http://Bit.ly/seleksipemudapeloporbjm2022

Selain itu, para peserta sosialisasi tersebut, mendapatkan informasi seleksi pemuda pelopor 2022 ini, baik di lingkungan sekolah maupun tempat tinggalnya.

“Sosialisasi tatap muka dilaksanakan selama 3 hari, dengan peserta dari para pelajar SLTA sederajat dan Guru pendamping, Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), Organisasi Kepemudaan (OKP),”ungkapnya.

Kabid Bidang Kepemudaan Disbudporapar Kota Banjarmasin lebih jauh menjelaskan, dalam sosialisasi tersebut juga disampaikan, pemenang pemuda pelopor tahun sebelumnya, yakni, Muhammad Faisal bidang Pendidikan, Dhea Maulida bidang Pangan, Fadhil bidang Budaya, Muhammad Ihza bidang Agama, Hermanto bidang Pendidikan, Muhammad Abror bidang Pendidikan dan Arif Rahman bidang IT.

Sedangkan, pendaftaran pemilihan pemuda pelopor, dari 1 Maret hingga 30 April 2022, selanjutnya para peserta diminta untuk membuat makalah, tentang kepeloparan yang ditekuni untuk diserahkan ke Disbudporapar Kota Banjarmasin.

“terakhir dilakukan survey ketempat kepeloporannya, awal Mei 2022 tahap semi final dan final pemilihan pemuda pelopor 2022 tingkat Kota Banjarmasin,”jelasnya (gus/iniberita.id)