INIBERITA.id,BANJARMASIN- Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Selatan (Kalsel) gelar Pelatihan dan Pengembangan Tenaga Keolahragaan Tahun 2023, di Hotel Aria Barito, Selasa hingga Kamis (14/16/3/23).
Pelatihan dan Pengembangan Tenaga Keolahragaan Tahun 2023, memberikan pelatihan, kepada wasit untuk empat cabang olahraga empat cabor tersebut yakni Tenis Lapangan, Angkat Besi, Biliar dan Sambo.
Pelatihan yang diikuti 65 peserta, dari empat cabor itu dibuka langsung oleh Kadispora Kalsel, H Hermansyah.
Hermansyah mengatakan, kegiatan pelatihan untuk wasit-wasit ini sangat penting guna dilaksanakan.
“Karena kita saat ini, banyak event yang kita laksanakan, baik tingkat daerah maupun tingkat nasional,” katanya, sekaligus membuka secara resmi kegiatan pelatihan itu.
Oleh karena itu ujarnya, peningkatan kapasitas keolahragaan sangat penting, agar dapat memberikan pengetahuan dan bekal untuk wasit di Kalsel khususnya.
Selain itu, disetiap pertandingan atau event olahraga yang berperan paling besar untuk menjaga sportifitas dalam sebuah pertandingan ialah wasit.
“Makanya sangat penting memberikan wasit pengetahuan dan pembekalan ilmu kepada wasit. Agar setiap pertandingan selalu terjaga sportifitas, tentu salah satu indikatornya adalah peran dari wasit,”ujarnya.(yan/iniberita)