Kegiatan Grebek Sahur, Ibnu Sina Bagikan Ribuan Nasi ke Warga

oleh -333 Dilihat
Foto Istimewa

INIBERITA.id,BANJARMASIN- Walikota Banjarmasin Ibnu Sina bagikan ribuan nasi kota ke warga, berkaitan dengan Grebek sahur yang dilaksanakan, oleh General Manager Community (GMC) Plus, di Panggung Siring Balai Kota Banjarmasin, Sabtu (1/4/23) malam.

“Alhamdulillah grebek sahur digelar setelah absen 3 tahun lantaran pandemi,”ungkap orang nomor satu dilingkup Pemko Banjarmasin ini.

Terlaksananya kegiatan tersebut, diinisiasi oleh para perusahaan tersebut, akan membagikan sekira 1770 nasi kotak untuk masyarakat Kota Banjarmasin dan Kota Banjarbaru.

“Luar biasa komunitas melaksanakan kegiagan ini, karena jalinan silaturahimnya yang kuat,sehingga dimanapun berada, tiap tahun selalu berkontribusi dalam menyukseskan program ini,” ujar Ibnu Sina.

Dikatakan Ibnu, dirinya pun berharap dan berdoa, semakin banyak melakukan kebaikan tumbuh di kota Seribu sungai ini, mudah-mudahan berdampak pada masyarakatnya.

“Selamat menjalankan, sukses, berkah semuanya. Terimakasih banyak. Kegiatan ini saya lepas secara resmi,”kata berharap.

Dalam acara tersebut, turut berhadir juga unsur pimpinan DPRD Kota Banjarmasin HM Yamin HR dan ikut melepas kegiatan grebek sahur tersebut.(Benk/iniberita)