Kepala SKPD Serentak ke Luar Kota, Dapat Kritikan dari Ketua Dewan Banjarmasin

oleh -1338 Dilihat
Teks foto. Ketua DPRD Kota Banjarmasin Rikval Fachruri.

INIBERITA.id, BANJARMASIN- Seluruh Kepala  Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD)Pemerintah Kota (Pemko) Banjarmasin, dalam waktu dekat ini akan berangkat, secara serentak keluar daerah, mendapat kritikan dari Ketua DPRD Kota Banjarmasin.

Ketua DPRD Kota Banjarmasin Rikval Fachruri menegaskan, fungsi pengawasan anggota dewan bukan saja dilaksanakan pekerjaan pembangunan dan program yang dilakukan Pemko Banjarmasin, termasuk kegiatan ASN di kesekretariat DPRD Banjarmasin nantinya.

Termasuk kegiatan para pejabat utamanya rencananya berangkat keluar daerah,  secara kebersamaan, dengan menggunakan dana APBD yang cukup besar, tujuan keberangkatan seluruh Kepada SKPD untuk menunjang pembangunan Banjarmasin, pihak tak mempermasalahkan dan tujuan cukup bagus.

“Tetapi disini keberangkatan Kepala SKPD Pemko Banjarmasin secara serentak keluar daerah,  Jika memang memiliki imbas yang baik tidak masalah. Namun kalau hanya membuang anggaran dan tidak ada manfaat, harus dievaluasi,”tegasnya.

Politisi Partau Golkar ini mengungkapkan, bahkan sebagai dinas yang melakukan pengawasan secara internal mereka, Inspektorat malah ikut berangkat bersama kepala SKPD keluar kota.

Selanjutnya, seluruh Kepada SKPD Kota Banjarmasin rencanya melakukan tugas ke daerah Malang, salah satunya mengikuti kegiatan bimbingan teknis dan forum diskusi anti korupsi.

“Apakah harus kegiatan keluar daerah tidak di Banjarmasin saja,”ungkapnya. (benk/iniberita).