Museum Muara Kelayan, Pemko Banjarmasin Resmikan Awal Februari 2023

oleh -1088 Dilihat
Tesk foto. Gedung Museum Muara Kelayan Kecamatan Banjarmasin Seletan yang akan diresmikan awal Februari 2023.

INIBERITA.id, BANJARMASIN- Pemerintah Kota (Pemko) Banjarmasin rencanakan awal Februari 2023 ini, meresmikan museum yang berlokasi di Muara Kelayan Kecamatan Banjarmasin Selatan tersebut.

Kepala Dinas Kebudayaan, Olahraga Pariwisata dan Pariwisata (Disbudporapar) Kota Banjarmasin Iwan Fitriadi mengatakan, berhubung pelaksanaan pengerjaan pembangunan museum tersebut sudah rampung.

Ditambahkan, pihaknya sudah mengkonsultasikan kepada Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dan Museum Indonesia, tentunya pihaknya secepatnya mengagendakan peresmian gedung museum tersebut.

“Setelah diresmikan, selanjutnya ruangan museum perlu diisi lagi di dalamnya, sebagaimana layaknya sebuah gedung meseum,”katanya, kepada media. Selasa (10/1/23).

Lebih jauh Iwan menjelaskan, nantinya di dalam ruangan meseum tersebut, akan diisi sekitar 70 benda-benda pusaka atau benda-benda bersejarah, dari pemilik sebelumnya yang dihibahkan ke pemerintah kota.

Menurutnya, pengisian museum tersebut, akan dilengkapi pada triwulan pertama ataupun triwulan kedua APBD tahun 2023.

“Paling tidak penganggaran untuk kelengkapan dalam operasionalnya museum tersebut,”jelasnya.

Selain itu, Iwan menegaskan, di sepanjang jalan menuju museum itu, rencananya akan ada Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), dari warga sekitar itu sendiri.

“Dengan nilai ekonomis serta menguntungkan warga setempat. Insya Allah konsepnya seperti itu,”tegasnya.

Perlu diketahui sebelumnya, anggaran pembangunan museum yang berada di bantaran sungai itu, mencapai Rp 3,8 miliar dan pengerjaannya, mulai dilakukan sejak 27 Juni 2022 lalu. (ar/iniberita)