Paman Birin Melepas Kirab Sepeda Onthel Peringatan Proklamasin Tentara ALRI Divisi IV

oleh -2822 Dilihat
Foto. Pelepasan kirab Sepeda Onthel dilakukan oleh Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor di Siring 0 KM Banjarmasin.

INIBERITA.id, BANJARMASIN- Dalam rangka memperingati HUT ke-73 Proklamasi Tentara ALRI Divisi IV Pertahanan Kalimantan, dilaksanakan Kirab Sepeda Onthel.

Pelepasan kirab dilakukan oleh Gubernur Kalimantan Selatan H Sahbirin Noor di Siring 0 KM Banjarmasin.

Gubernur Kalsel Sahbirin Noor dalam sambutannya mengatakan, kirab ini merupakan salah satu bentuk penghormatan terhadap para pejuang yang telah memperjuangkan kemerdekaan NKRI di Kalimantan khususnya Kalimantan Selatan.

Beliau juga memberikan semangat kepada generasi muda untuk tetap berjuang sembari mengenang perjuangan para pahlawan Banua.

Selanjutnya rombongan sepeda onthel menuju Makam Pahlawan Nasional Brigjend Hasan Basry di Liang Anggang Banjarbaru dan diikuti sebanyak 115 peserta dari beberapa veteran, komunitas pensiunan dan komunitas sepeda onthel Kalsel.

Gubernur Kalimantan Selatan Sahbirin Noor pimpin ziarah rombongan ke makam pahlawan nasional Brigjen TNI Hasan Basri di Liang Anggang, Banjarbaru.

Prosesi ziarah dilakukan dengan melakukan tabur bunga ke makam pahlawan nasional Brigjen TNI Hassan Basri yang merupakan putra asli Kabupaten Hulu Sungai Selatan tersebut.

Selain ziarah dan tabur bunga, peringatan diisi dengan penyerahan bingkisan kepada sejumlah legiun veteran Kalsel.(iniberita/humas bergerak).