Sebelum Prosesi Pelantikan Anggota Dewan, Karyawan Setwan Kalsel Diminta Hadir Lebih Awal

oleh -1421 Dilihat
Teks foto. Kabag Layanan Aspirasi Sekretariat DPRD Provinsi Kalsel Riduansyah.(foto : ist)

INIBERITA.id, BANJARMASIN- Sebelum prosesi pelantikan anggota DPRD periode 2024-2029, seluruh karyawan lingkup sekretariat DPRD Provinsi Kalsel, diminta hadir lebih awal, pada 9 September 2024 tersebut.

Karena, mereka sebelumnya diberikan sosialisasi, oleh bagian layanan aspirasi sekretariat DPRD Provinsi Kalsel, agar mengetahui rekomendasi itu, dari aparat keamanan untuk kesiapan pelantikan 55 anggota DPRD Provinsi Kalsel terpilih

Hal ini diungkapkan oleh Kepala Bagian (Kabag) Layanan Aspirasi Sekretariat DPRD Provinsi Kalsel Riduansyah, seusai melaksanakan sosialisasi tersebut, Rabu (4/9/2024).

Dikatakan Riduansyah, dalam rapat bersama dengan kawan-kawan di sekretariat dewan, termasuk mengundang petugas satpam, petugas kebersihan dan tenaga kontrak untuk menindaklanjuti hasil rapat itu, daru hasil bersama dengan pihak terkait, seperti Polda Kalsel, Korem 101 Antasari, Dinas Perhubungan Kalsel, instansi tersebut, membantu saat pelaksanaan rapat paripurna pelantikan anggota DPRD Provinsi Kalsel Periode 2024-2029.

“Hasil rapat bersama dengan pihak terkait itu, rekomendasi dari aparat keamanan untuk kesiapan pengamanan acara pelantikan anggota dewan,”katanya.

Oleh karena itu ujarnya, rekomendasi itu kemudian pihaknya sampaikan, kepada kawan-kawan yang ada di sekretariat dewan, termasuk rekomendasi rekayasa arus lalulintas dan penataan lokasi parkir dan pengamanan yang diterapkan, oleh aparat keamanan saat acara pelantikan berlangsung.

Dengan disosialisasikannya, kepada kawan-kawan di sekretariat dewan, mereka dapat mengetahui, karena pengamanan untuk acara pelantikan itu, diambil alih oleh pihak keamanan yakni Polri dan TNI.

“Maka kawan-kawan di sekretariat dewan agar lebih pagi berhadir di kantor, karena acara pelantikan diperketat keamanan di gedung DPRD Provinsi Kalsel,”ujarnya.

Untuk kesiapan lokasi parkir tambahnya, tentunya ada beberapa titik kantung-kantung dibuat tempat lokasi parkir, seperti  di halaman Sekretariat PBSI Kalsel diseberang gedung dewan serta di halaman parkir Masjid Raya Sabilal Muhtadin.

“Pihaknya meminta izin untuk dijadikan kantung parkir di lokasi tersebut, selama berlangsungnya acara pelantikan anggota dewan tersebut,”tambahnya.(sop/iniberita).