Sejumlah Tempat Ibadah di Balangan Dapat Dana Hibah Sebesar Rp100 juta

oleh -508 Dilihat
Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor saat menyaksikan warga Balangan bervaksinasi massal.

INIBERITA. id, BALANGAN – Sejumlah tempat ibadah di Kabupaten Balangan mendapatkan dana hibah sebesar Rp 100 juta, dari APBD Provinsi Kalimantan Selatan yang diserahkan langsung, Gubernur Kalsel Sahbirin Noor saat kegiatan vaksinasi bergerak di Puskesmas Paringin.

Pada kesempatan tersebut, selain menyerahkan dana hibah, Paman birin yang dikenal masyarakat banua ini juga menyerahkan secara simbolis, kartu vaksin dan sembako kepada peserta vaksinasi.

“Tempat ibadah yang mendapatkan dana hibah adalah Masjid Nurul Iman Desa Hauwai Kecamatan Halong, Masjid Tajul Qaryah Kecamatan Juai dan Masjid Al-Mujahidin Desa Riwa Kecamatan Batumandi, yang masing-masing mendapatkan Rp100 juta,” kata Paman Birin sapaan Gubernur Kalset tersebut di Paringin, Selasa. (12/4/22).

Selain itu, ujarnya dirinya juga mengapresiasi capaian vaksinasi di Kabupaten Balangan. Paman Birin juga meminta agar vaksin ini terus digencarkan sebagai upaya pencegahan dan percepatan penanganan Covid-19.

Karena datangnya Covid-19 ini diawal-awal sempat menghentikan aktivitas masyarakat dan perekonomian sedikit berdampak.

” Kami mengimbau kepada para ASN di Kabupaten Balangan, agar melaksanakan vaksin pertama, kedua dan booster sebagai contoh untuk masyarakat dalam melaksanakan vaksinasi,”ujarnya.

Sementara itu, Sekda Kabupaten Balangan Sutikno mengatakan, pihaknya melaporkan dalam melakukan pemantauan terakhir Covid-19, kepada Gubernur Kalsel dan undangan serta masyarakat yang hadir.

“Saat ini kasus positif Covid-19 masih ada di Balangan, terhitung ada 10 orang yang terkena, enam di antaranya dirawat di RSUD Balangan dan empat lainnya isolasi mandiri,”katanya.(wan/iniberita).