Tim Futsal RDP Siap Ikut, Turnamen Nasional Futsal Paman Birin Cup 2022

oleh -433 Dilihat
Foto. Juara 3 di FFC Ketiga, RDP Futsal Tatap Optimis Turnamen Nasional Futsal Paman Birin Cup 2022 Owner Pesan Ini.

INIBERITA.id, BANJARMASIN- Radhika Dhafi Pratama Futsal Club (RDP FC) saat ini, sedang mempersiapkan diri untuk ikut dan memeriahkan ajang  Turnamen Nasional Paman Birin Cup 2022, di laksanakan pada awal November nanti.

Walaupun tidak mematok target tinggi, namun RDP FC siap memberikan kekuatan, di ajang nasional untuk memperebutkan Piala Gubernur Kalimantan Selatan H Sahbirin Noor tersebut.

“Target ada tapi tidak terlalu muluk. Intinya RDP FC pasti berpartisipasi dulu. Target yang  mudah mudahan dapat hasil yang memuaskan,” kata manajer tim RDP FC Afni Cahyadi, Jumat (28/10/2022).

Menurut Afni menambahkan, sesuai pesan duet owner RDP FC Abdul Wahid SKom dan Euis Aulia SKom, bahwa tim RDP FC harus ikut tampil di setiap ajang futsal.

Selain itu untuk lebih memperkenalkan futsal di Banua, sebagai ajang pengembangan pemain futsal di Kalsel, hal inilah pesan penting untuk dirinya.

Dan ajang yang di mulai pada 1 November 2022 nanti, RDP FC bakal banyak menurunkan pemain muda potensial. Sebab beberapa pemain inti tim ikut membela daerah masing masing di Porprov XI HSS yang waktunya hampir bersamaan.

“Latihan rutin di Borneo Indoor Futsal HKSN dibawah bimbingan pelatih Fadliansyah,”ujar dia.

Ditegaskannya, RDP FC memiliki modal kuat di Turnamen Nasional Paman Birin Cup, keberhasilan merebut gelar juara III dijadikan motivasi tinggi untuk bertanding.

Diketahui pada akhir Oktober 2022 kemarin RDP FC berhasil keluar sebagai juara 3 Fun Futsal Cup (FFC) Edisi ketiga.

“Selamat buat tim, ini semua berkat kerja keras anak-anak, apapun hasilnya tetap disyukuri,”tegas Abdul Wahid yang baru saja berulangtahun ke 37 tahun.

Di semifinal RDP FC harus mengakui, keunggulan Gre Reborn FC. Beruntung diperebutkan juara 3 RDP FC bangkit dan mengalahkan FC Diamond. Laga ini tidak kalah dengan laga final.  Kedua tim bermain sama kuat di babak pertama.

FC Diamond berhasil mengimbangi permainan Aditkocen dkk dan malah lebih dl unggul berkat gol Supian dari tendangan jarak jauh di menit 2. RDP FC 2020 baru bisa bangkit dan menciptakan gol balasan di menit 9 lewat Poy Rizky.

Di babak kedua RDP menaikkan tempo serangan. Di 6 menit terakhir, Rafdy Ollay dkk keteteran. Di menit 24 dan 26 Rizky Poy & Amoshasiholan berhasil membawa RDP unggul 3-1.

Kemudian di dua menit terakhir saat Diamond menerapkan powerplay, mereka kembali kecolongan 2 gol dari Rizky Poy & Amos.

Dengan kemenangan ini, RDP akhirnya berhasil merengkuh Juara 3 FFC Edisi Ketiga dan Rizky Poy keluar sebagai pemain terbaik di laga itu.(yan/iniberita)