Unsur Pimpinan, Anggota Dewan Hadapi HMI Gelar Unjuk Rasa

oleh -212 Dilihat
Unsur pimpinan, anggota DPRD Kota Banjarmasin, hadapi Mahasiswa yang tergabung, dalam HMI Banjarmasin saat menggelar aksi unjuk rasa di depan gedung DPRD Banjarmasin.

INIBERITA. id,BANJARMASIN – Unsur pimpinan dan anggota dewan, menghadapi sejumlah mahasiswa yang tergabung, dalam Himbunan Mahasiswa Islam (HMI) Kota Banjarmasin yang berunjuk rasa, di Kantor DPRD Kota Banjarmasin. Rabu (13/4/22).

Kedatangan dengan melakukan aksi unjuk rasa tersebut, mereka menuntut, pihaknya wakil rakyat yang duduk di DPRD Kota Banjarmasin, melakukan tindakan diantaranya, mengenai kenaikan harga minyak gorenng.

Selanjutnya, melakukan penindakan dan pengawasan, terhadap Tempat Hiburan Malam (THM) serta penegaka Peraturan Daerah (Perda) Ramadhan serta pelecehan seksual yang mereka anggap, tidak ada solusi yang kongkrit yang dilakukan oleh anggota dewan.

Dalam aksi tersebut, kondisi sempat terjadi perdekatan panas, antara para mahasiswa HMI dengan unsur pimpinan dan anggota dewan, namun sempat dicegah oleh sejumlah anggota Polres Banjarmasin yang ikut menjaga jalannya aksi tersebut, setelah diberikan perhatian kedua pihak, aksi kembali kondusif dan tertib.

Karena, pihaknya unsur anggota DPRD Kota Banjarmasin, menerima dan menyesetujui permintaan mereka. Untuk menindaklanjuti tuntutan mereka tersebut.

“Tuntutan kami diterima dan kami akan mengawal dalam jangka waktu dua bulan. Sebelumnya kami mengkaji tuntunan ini sejak Desember dan hari ini baru ada pernyatakan sikap resmi dari DPRD Banjarmasin, kendati sebelumnya ada audiensi,” kata ketua HMI Nurdin Ardalepa.

Baca Juga :   Anggota DPRD Suyoto Usulkan Penyusunan Raperda libatkan Kemenkum

Sementara itu, Ketua DPRD Banjarmasin H Hary Wijaya berjanji dalam waktu dekat akan mengajak perwakilan, dari HMI untuk bersinergi dalam membantu memberikan masukan, agar solusi terhadap tuntutan bisa terakomodir.

“Jadi kita akan mengajak perwakilan mereka untuk ikut serta dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama stakeholder pada 20 April nanti,”ungkap H Harry usai aksi demo.

Dikatakannya, memang ada aspirasi mereka yang masih belum terakomodir, sebenarnya pada hari senin itu, sudah pihaknya tanggapi dan ini pihaknya sikapi dari keinginan mereka, agar bisa menunjukan kinerja dewan.

“Akan kita tindaklanjuti tuntutan mereka, dengan duduk bersama antara dewan, pemerintah kota dan para mahasiswa nanti, sebagaimana yang inginkan,”katanya.

Dari aksi yang dilakukan oleh sejumlah HMI Kota Banjarmasin, sempat kondisi arus lalu lintas ditutup diarea tersebut dan puluhan personil dari aparat gabungan, terlihat mengawal jalannya aksi tersebut.(benk/iniberita).