Bupati Abdul Hadi Hadiri Peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW dan Haul Guru Sekumpul

oleh -2526 Dilihat
Teks foto. Bupati Balangan saat menghadiri peringatan Isra Mikraj di Desa Sirap, Kecamatan Juai beberapa waktu lalu.

INIBERITA.id, BALANGAN- Bupati Balangan H Abdul Hadi menghadiri, peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW 1446 H, sekaligus Haul ke-20 Abah Guru Sekumpul dan Haul pertama Guru Danau di Masjid Al Jihad, Desa Sirap, Kecamatan Juai, Minggu (19/1/2025) malam.

Acara dimulai dengan pembacaan ayat-ayat suci Al-Qur’an,  oleh Qari Ustaz Muhammad Maksum dari Desa Hukai, Kecamatan Juai. Dilanjutkan, syair Maulid dibawakan, oleh kelompok Maulid Habibi Huwa, dari Sekumpul di bawah asuhan Guru HM Fahmi.

Kegiatan ini  menghadirkan juga KH Zhofaruddin atau Guru Udin, dari Samarinda sebagai penceramah utama. Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Bupati Balangan terpilih H Akhmad Fauzi, para habaib, tokoh agama serta jemaah yang memadati lokasi.

H Abdul Hadi dalam sambutannya, mengajak masyarakat untuk lebih mencintai Nabi Muhammad SAW, dengan memperbanyak selawat, agar mendapatkan syafaatnya di akhirat. Ia juga berharap peringatan Haul Guru Sekumpul dan Guru Danau dapat membawa manfaat, keberkahan dan menjadi pengingat bagi umat untuk selalu meneladani orang-orang saleh.

Sementara itu, dalam ceramahnya, Guru Udin menyampaikan, bahwa Isra Mikraj merupakan perjalanan Nabi Muhammad SAW, ke langit ketujuh dalam satu malam yang merupakan mukjizat besar dan tonggak penting dalam Islam.

Bahwa peristiwa Isra Mikraj memiliki banyak hikmah bagi umat Islam, di antaranya memperkuat keimanan, menyadari tanda-tanda kebesaran Allah, memahami pentingnya salat lima waktu, menghayati rahmat Allah dan kasih sayang Rasulullah, menumbuhkan keyakinan pada kekuasaan Allah, memahami prinsip kepemimpinan, serta menumbuhkan sikap memaafkan.

Kegiatan ini ditutup dengan rangkaian pembacaan dzikir, tahlil, dan doa dalam rangka Haul ke-20 Abah Guru Sekumpul dan Haul pertama Guru Danau.(iwn/iniberita).

 

 

 

 

 

 

No More Posts Available.

No more pages to load.