Komisi IV Kawal Janji Kadinkes Tuntaskan Pembangunan Puskesmas Mantuil

oleh -855 Dilihat
Teks foto. Ketua komisi IV DPRD Kota Banjarmasin Saut Nathan Samosir.

INIBERITA.id, BANJARMASIN- Jajaran komisi IV DPRD Kota Banjarmasin mengawal janji Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) untuk menuntaskan, atas molornya pekerjaan pembangunan Puskesmas Mantuil, proyek anggaran 2022 tersebut.

Janji Kadinkes Kota Banjarmasin Muhammad Ramadhan, saat komisi IV DPRD Kota Banjarmasin menggelar rapat dengan pendapat, Rabu (4/1/23) kemarin.

Hal ini diungkapkan Ketua komisi IV DPRD Kota Banjarmasin Saut Nathan Samosir, di sela-sela rapat tersebut.

Politisi PDI Perjuangan ini menegaskan, dalam rapat tersebut ada sebuah keanehan dan dirahasiakan molornya pekerjaan pembangunan Puskesmas Mantuil, karena Kadinkes Muhammad Ramadhan tidak menjelaskan secara rinci, mengenai apa yang menyebabkan progres proyek Puskesmas itu sampai lepas dari target.

Padahal, komisi IV DPRD Kota Banjarmasin mengundang pihak dinas kesehatan untuk menggali informasi, kenapa sampai terjadi keterlambatan proyek Rehab Puskesmas Mantuil tersebut.

“Puskesmas Mantuil harus dijadikan atensi dan dicatat khusus bagi komisi IV, tujuan agar tidak terjadi dalam proses pembangunan Puskesmas lain,”tegasnya.

Lebih jauh Saut menjelaskan, karena di tahun 2023 ini, Dinkes ada dua kegiatan pembangunan gedung Puskesmas, yakni Puskesmas Pemurus Dalam dan Puskesmas Pelambuan.

Baca Juga :   Harjad Banjarmasin, Festival Tanglong Event Yang Ditunggu Warga

Dengan adanya kejadian ini, maka pihak Dinkes harus selektif untuk memilih kontraktor pelaksanaan pembangunan, jangan ada catatan merah lagi dalam pekerjaan proyek 2023 ini.

“Dinkes harus melihat track recordnya sebelum ditetapkan sebagai pelaksana kegiatan, sebab di bangun ini fasilitas publik yang sifatnya penting,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala Dinkes Banjarmasin Muhammad Ramadhan mengatakan, dari sejumlah kegiatan di tahun 2022, memang ada yang belum selesai dijalankan. Yakni Puskesmas Mantuil.

Meski demikian, Kadinkes yakin bisa menyelesaikan, seluruh proses pembangunan dalam sepuluh hari kedepan.

“Saya optimis bisa menyelesaikan dalam sepuluh harikedepan,” katanya.(ridho/iniberita)

 

No More Posts Available.

No more pages to load.