INIBERITA.id, BANJARMASIN – Gubernur H Sahbirin Noor atau dipanggil akrab Paman Birin menyatakan, siap menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) 2023, mendampingi Sumantara Selatan.
kesiapan ini, Paman Birin menilai Kalsel layak jadi tuan rumah Popnas 2023 tersebut, karena pada Pra Popnas Zona III telah sukses menggelar.
“Karena Bangka Belitung mundur sebagai salah satu tuan rumah Popnas 2023, kabar ini mengejutkan. Tapi sesuai dengan keinginan Kemenpora dan gubernur, kita siap menerima tuan rumah Popnas 2023 mendampingi Sumatera Selatan,” kata Kepala Dispora Kalsel, Hermansyah.
Menurut Hermansyah, sebelumnya Bangka Belitung dipercaya menjadi tuan rumah Popnas XVI tahun 2023 bersama Sumatera Selatan dan rencananya ada 7 cabang olahraga (cabor) yang dipertandingkan di Bangka Belitung, antaranya cabor Judo, Karate, Panahan, Panjat Tebing, Voli Pasir, Tinju dan Menembak.
kemunduran Bangka Belitung menyatakan mengundurkan diri, karena ada beberapa alasan, kemudian karena Kalsel berada di posisi terdepan menggantikan Babel tersebut.
“Maka seperti gaung bersambut Gubernur Paman Birin merespon positif dan beliau menyatakan siap menerima dan Kalsel siap jadi tuan rumah Popnas 2023 mendatang damping Sumantara Selatan,”ujarnya.
Keinginan tersebut mendapat dukungan dari kontingen daerah lain ungkap Hermansyah, salah satunya yang sangat getol ingin Kalsel menjadi tuan rumah adalah Jawa Tengah.Yaitu Wakil ketua BAPOPSI Jateng Drs Purdianto MM menilai, Kalsel sangat layak menjadi tuan rumah.
“Karena selama di Kalsel pelayanan sangat baik, mulai kedatangan di bandara, pembukaan yang meriah, sampai penutupan tidak ada masalah. Ini menandakan Kalsel siap menjadi tuan rumah Popnas,”ungkap Kadis ini.
Sebelumnya, Deputi Kemenpora dr Bayu Rahadian, dirinya tertarik merekomendasikan Kalsel, sebagai tuan rumah Popnas.
“Penyambutan, pelayanan dan fasilitas yang disiapkan sangat luar biasa dan berkualitas. Apalagi Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor sangat peduli dengan memberikan perhatian yang sangat besar dengan motto Bergerak,” ungkap dr Bayu Rahadian.(yan/iniberita)