Meriahkan Harjad Banjarmasin ke 497, Walikota Cup Sepak Bola Antar SMP Sederajat Dibuka

oleh -78 Dilihat
Teks foto. Walikota H Ibnu Sina saat membuka kejuaraan sepak bola antar SMP dan Madrasah se Kota Banjarmasin.

INIBERITA.id, BANJARMASIN- Memeriahkan Hari Jadi (Harjad) Kota Banjarmasin ke 497, Walikota Cup Sepak Bola Antar SMP sederajat dan Madrasah dibuka, di lapangan sepak bola mini Kecamatan Banjarmasin Selatan. Senin (18/9/23).

kejuaraan sepak bola antar SMP sederajat dan Madrasah tersebut, diikuti sebanyak 16 tim se Kota Banjarmasin.

Walikota Banjarmasin Ibnu Sina yang membuka, kejuaraan Sepak Bola Walikota Cup 2023, dengan melakukan tendangan pertama dan mengucapkan selamat bertanding kepada seluruh peserta.

“Semoga bisa meraih prestasi terbaik dan mudah-mudahan dapat menjunjung sportivitas,” ungkapnya.

Selain itu ujarnya, kejuaraan sepak bola antar SMP dan Madrasah yang digelar ini, dalam rangka Hari Olahraga Nasional (Haornas) ke 40 dan diharapkan bisa menjaring, sekaligus menumbuhkan bibit-bibit atlet sepak bola berprestasi.

Pihaknya harapkan kejuaraan ini menjadi pemain-pemain hebat nantinya dan kejuaraan sepak bola antar pelaja SMP sederajat ini, akan dilaksanakan selama empat hari kedepan.

“Kita punya 4 lapangan bola, dan salah satunya di Banjarmasin Selatan, Kelurahan Tanjung Pagar ini. Dan di HKSN Banjarmasin Utara, kemudian di Rahayu Kecamatan Banjarmasin Timur. Insyallah tahun ini akan pengadaan lahan di Banjarmasin Barat,”ujarnya.(ridho/iniberita).

Baca Juga :   Bapemperda DPRD Banjarmasin Gelar Uji Publik Dua Raperda dan Lauching Aplikasi Finter JDIH Setwan

No More Posts Available.

No more pages to load.