Sukseskan Porwanas XIV, Cabang Biliar Gandeng POBSI Kalsel 

oleh -993 Dilihat
Teks foto. Atlet Biliar saat latihan.

INIBERITA.id, BANJARMASIN- Sukseskan dalam pelaksanaan Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XIV di Kalimantan Selatan, pada Agustus mendatang. Tim Cabang Olahraga (Cabor) Biliar Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalsel, dipastikan menggandeng dengan Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Olahraga Biliar Kalimantan Selatan.

Kepastian ini, usai koordinator cabang biliar melakukan pertemuan, dengan induk olahraga biliar Banua belum lama tadi.

Helatan akbar  mengungkapkan, multievent olahraga antar wartawan ini, akan menjadi ajang kolaborasi PWI Kalsel dengan POBSI kalsel.

“Hal ini sangat luar biasa dan POBSI Kalsel sangat mendukung dan siap mensukseskan gelaran Porwanas XIV kali ini”ungkap Dicky Munadi, Koordinator cabang biliar.

Selain mendukung penuh teknis pelaksanaan ditambahnya, rencananya atlet biliar PWI Kalsel akan melakukan pemusatan latihan bersama pebiliar Bumi Lambung Mangkurat, dengan diproyeksikan berlaga di PON Aceh -Sumut.

“Atlet PWI Kalsel nantinya juga akan berlatih bersama atlet dibawah binaan POBSI” tambahnya.

Sementara itu, Ketua Harian POBSI Kalimantan Selatan Fathuliansyah menegaskan, pihaknya sangat mengapresiasi atas digelarnya Porwanas di Kalsel 2024 di Banua ini.

“Tentu saja kita sangat mendukung, karena Porwanas ini tidak hanya bicara soal prestasi tapi bagaimana menggerakan perekonomian daerah dan  kita selalu siap turut mensukseskannya”tegasnya.(mcporwanas/iniberita).

No More Posts Available.

No more pages to load.