Demi Situasi Kondusif, Personel Ditpolairud Polda Kalsel Terus Lakukan Patroli di Perairan Tanbu- Kotabaru

oleh -1256 Dilihat
Foto. Personel KP XIII- 2006 Ditpolairud Polda Kalsel, melakukan Binmas kepada ABK yang berlabuh jangkar di perairan Tanbu dan Kotabaru.

INIBERITA.id, TANAH BUBU- Demi situasi aman dan upaya selalu mendekatkan diri dengan masyarakat, sekaligus menciptakan situasi aman, nyaman dan kondusif, anggota Kapal Patroli (KP) XIII-2006 Direktorat Polisi Air dan Udara (Dit Polairud) Polda Kalsel, melakukan kegiatan rutin patroli di perairan di wilayah hukum tugas.

Dijelaskan Dir Polairud Polda Kalsel Kombes Pol Takdir Mattanete melalui Komandan Kapal Patroli XIII-2006, Bripka Saifudin Suhri, pihaknya selalu meningkatkan da melakukan giat patroli rutin, di sekitar di perairan Tanah Bumbu (Tambu) dan Kotabaru, pada Koordinat *03°45’219’′ S 115°46′836’′ E*.

“Giat ini guna menciptakan situasi perairan yang aman dan kondusif bagi para pengguna jasa perairan di kawasan tersebut,” ungkap Bripka Saifudin Suhri, kepada media. Senin (31/10/22).

Ditegaskannya, selain menjaga keamanan di perairan Tanbu dan Kotabaru, pihaknya juga melakukan kegiatan Pembinaan Masyarakatb (Binmas) air, kepada Anak Buah Kapal (ABK) di perairan Bunati, pada titik koordinat *03°46′722′′ S 115°43′162’′ E*.

“Kita juga berikan beberapa pesan kepada crew kapal untuk tetap dan selalu waspada dengan cuaca yang terkadang tiba-tiba ekstrem,”tegasnya.

Kemudian, ujar Komanda KP XIII- 2006 Ditpolairud Polda Kalsel, pihaknya juga memberikan imbauan kepada ABK kapal, agar berlindung saat terjadi gelombang besar, serta selalu mengecek alat-alat keselamatan diri di atas kapal.

“Dan lebih terpenging ABK kapal tetap mengutamakan protokol kesehatan,” ujarnya.

Lebih lanjut tambahnya, personil KP XIII-2006 sebelum mengakhiri kegiatan, pihaknya melaksanakan hari perawatan (Harwat), kapal pada titik koordinat *03°44′188′′ S 115°39′388′′ E*dengan giat membersihkan Kamar mesin.

“Harwat meliputi pemeliharaan body kapal, kegiatan harwat dilaksanakan dengan rutin agar selalu dalam keadaan baik dan siap operasional setiap saat,”tambahnya.(ridho/iniberita)

No More Posts Available.

No more pages to load.